Monitor Asus ProArt Display Pa247Cv 24 inchi

. . . . . . . . Rp 4.600.000.- . . . . . . . . . .
Monitor Asus ProArt Display Pa247Cv 24 inchi
Asus ProArt Display Pa247Cv adalah Professional monitor dengan layar IPS 24 inchi , yang resolusinya Full HD 1920 x 1080. Serta terintegrasi dnegan USB-C Port yang mendukung USB data transfer, Display port dan 65 watt power delivery dengan menggunakan 1 bh kabel.
Monitor Asus ProArt Display Pa247CV dapat memberikan tampilan layar dengan standard industri 100 % sRGB / 100% Rec. 709 dan mendukung DCI-P3 color gamut, sehingga tampilan foto akan terlihat jelas dan seperti gambar aslinya.
Monitor Asus ProArt Display Pa247CV dikalibrasi Factory dan calman verified sehingga memberikan tingkat akurasi warna yang superb ( ∆E < 2 ) dan tersaji di layar dengan akurat.


Dengan monitor Asus ProArt Display PA247CV kita dapat memperpanjang konektifitasnya , Karena USB-C yang tersedia dimonitor telah mendukung Data transfer, Display port dan 65 watt. Monitor Asus ini bisa berfungsi sebagai USB Hub .
Monitor Asus ProArt Display Pa247CV memiliki fitur Asus Quick Fit Virtual Scale, yang dapat menempatkan garis titik titik dilayar, berfungsi menjadi penggaris , alignment grid dan preview ukuran dokumen sebenarnya dilayar.
Monitor Asus ProArt Display Pa247CV didesign ergonomis dengan -35° – 5° Tilt , ± 90° Swivel , ± 90° Pivot dan ketinggiannanya yang dapat diatur sampai 130 mm, sehingga kita bisa mendapatkan sudut pandang yang nyaman.

Spesifikasi Monitor Asus ProArt Display Pa247CV 24 inchi adalah :
- Ukuran Panel : 23,8 inchi
- Resolusi : 1920 x 1080
- Pixel per inch : 93
- Aspect Ratio : 16 : 9
- Display Viewing Area : 527.04 x 296,46 mm
- Display Surface : Non Glare
- Tipe Backlight : LED
- Tipe Panel : IPS
- Sudut Pandang : 178°
- Pixel Pitch : 0.2745 mm
- Color Space ( sRGB ) : 100 %
- Brightness : 300 cd/m²
- Kontrast Ratio : 1000 : 1
- Display Colors : 16.7 M
- Waktu Response : 5ms ( GTG )
- Refresh Rate : 75 Hz
- Speaker ; 2 watt x 2
- Interface : 1x USB-C ( DP Alt Mode ) , 2x Display port 1.2 x 2 ( Daisy Chain ) , 1x HDMI 1.4 / 4x USB 3.2 Gen 1 Tipe A / 1x Earphone Jack
- Konsumsi Power : 11.07 watt ( Operasi ) , 0.5 watt ( Saving Mode )
- Dimensi : 53,97 x 47.18 x 21,14 cm
- Berat : 6.3 Kg
- Garansi : 3 tahun dari Asus Indonesia
- Fitur : Trace Free Teknologi , ProArt Preset ( Standard , sRGB, DCI-P3 , Rec.709, Scenery , Reading, Darkroom, Rapid Rendering, User Mode 1, User Mode2 ), Color Temp Selection, 6 axis Color Adjustment, Gamma Adjustment,Color Accuracy, ProArt Palette, Quick Fit, HDCP, VRR Teknologi, ProArt Chroma Tune, Low Blue Light, ELMB Sync, Motion Sync

